Jumat , Maret 21 2025
Home / Daerah / Permantap RKPD 2018, Bappeda Matra Gelar Rapat Koordinasi

Permantap RKPD 2018, Bappeda Matra Gelar Rapat Koordinasi

Mamuju Utara, 8enam.com.-Dalam rangka permantap Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2018. Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Mamuju Utara (Matra) menggelar rapat koordinasi Perbidang Pembangunan untuk penajaman hasil RAKORTEK masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Selasa kemarin.

Selain Rapat koordinasi tentang penajaman hasil RAKORTEK, Bappeda Matra juga melakukan rapat koordinasi dengan Asisten Setda , Staf Ahli Bupati dan Staf Khusus Bupati untuk membahas tentang Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2018, guna memacu percepatan pembangunan infrastruktur dan perekonomian serta kesejahteraan masyarakat.

kepala Bappeda Matra, Firman., S.Pi., MP dalam rapat koordinasi  dengan Asisten Setda , Staf Ahli Bupati dan Staf Khusus Bupati  mengatakan, tema Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2018 adalah memacu pembangunan infrastruktur menuju daya saing perekonomian dan kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan.

“Pendekatan Penyusunan RKPD 2018 dilakukan dengan Perkuatan Pelaksanaan Kebijakan Money Follow Program Nawa Jiwa serta Penguatan dan pelaksanaan Pendekatan Holistik-Tematik, Integratif dan Spasial (HITS) dengan memperhatikan, Pengendalian perencanaan, Perkuatan perencanaan dan penganggaran untuk RKP 2018, Perkuatan perencanaan berbasis kewilayahan, Perkuatan integrasi sumber pendanaan,” Terangnya.

Sementara itu Sekretaris Bappeda Arhamuddin, SE.,M.Ap. Mengatakan, rapat ini diikuti oleh seluruh OPD, Berdasarkan Undang-Undang Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang, Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah.

“rapat perbidang pembangunan untuk penajaman hasil rakortek  di skpd masing-masing dalam rangka penyempurnaan rancangan RKPD tahun 2018 diikuti oleh semua OPD Se-Kabupaten Mamuju Utara, selama 3 hari dan dibagi persektor yakni bidang ekonomi, bidang Sosbud, bidang litbang dan bidang Fispra,” ujarnya.

Ditempat terpisah Staf Khusus Bupati Bidang Pembangunan dan Pemberdayaan Desa Ir. Muliadi Saleh, MTP mengatakan, Pendampingan tersebut dimaksudkan agar bisa membimbing SKPD untuk memperkuat dan menajamkan program-program yang ada, guna mensinkronkan Visi Misi Bupati dan 20 Program Prioritas Daerah Kabupaten Mamuju Utara.

“Tujuannya adalah agar seluruh SKPD dapat menyusun program kegiatannya secara detail dan mengacu pada program Nawa Jiwa Bupati Mamuju Utara serta merubah paradigma perencanaan yang tadinya money follow function berubah menjadi money follow program, dan tidak ada lagi SKPD yang tidak mengacu pada VISI MISI Program Prioritas Bupati Mamuju Utara”, Tuturnya.(Joni)

Check Also

Tingkatkan Kualitas SDM, Bupati Mateng Teken MoU Dengan Unhas

Mateng, 8enam.com.-Dalam upaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Bupati …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *