Minggu , April 28 2024
Home / Daerah / PKM Tampapadang Resmi Difungsikan, Sutinah Sampaikan Hal Ini

PKM Tampapadang Resmi Difungsikan, Sutinah Sampaikan Hal Ini

Mamuju, 8enam.com.-Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi resmikan
Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Tampapadang, Kecamatan Kalukku, Rabu (10/8/2022)

Peresmian tersebut ditandai penandatanganan prasasti berbarengan pengguntingan pita.

Puskesmas yang memiliki wilayah kerja di empat kelurahan dan dua desa se kecamatan Kalukku, telah dinyatakan siap melanjutkan pelayanan kepada masyarakat.

Menyaksikan sarana dan prasarana penunjang di puskesmas tersebut, Sutinah Suhardi memberikan atensi khusus kepada PKM yang dipimpin Nurhaidah.

Menurutnya, PKM Tampapadang telah cukup representatif bahkan telah berkelas rumah sakit, sebab tidak semua PKM memiliki fasilitas rawat inap seperti yang dimiliki PKM Tampapadang.

Olehnya, bupati berharap agar
Puskesmas tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik, serta selalu menjadi garda terdepan dalam hal pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Dengan tegas, pemimpin yang membawa misi Mamuju Keren ini juga berpesan kepada semua tenaga kesehatan, maupun para kepala puskesmas agar dapat membantu masyarakat dalam hal pemenuhan hak layanan kesehatan gratis melalui kepesertaan BPJS.

Sebab kata bupati, tidak boleh lagi ada warga yang mengeluh tidak dilayani berobat hanya karena belum tercover BPjS, karena semua telah dijamin oleh pemerintah daerah melalui BPJS kesehatan yang telah mencakup jaminan kesehatan semesta (UHC).

“Jadi jangan lagi ada masyarakat yang mengeluh ke saya tidak dilayani di puskesmas karena BPJS nya tidak diterima, sebab kita sudah jamin semua bisa langsung diaktifkan saat itu juga jika ada warga yang mau berobat, ini perlu difahami semua tenaga kesehatan dan para kepala puskesmas,” ucap Sutinah Suhardi

Kepala puskesmas Tampapadang Nurhaidah menyampaikan rasa terimakasih kepada pemerintah daerah dan semua pihak yang telah membantu pembangunan gedung perawatan puskesmas Tampapadang.

Ia juga tidak lupa menyampaikan penghargaan yang tulus kepada keluarga Hj. Hamida Hamal, yang telah mewakafkan tanahnya untuk pembangunan puskesmas yang sangat penting bagi masyarakat Kecamatan Kalukku dan sekitarnya.

Ungkapan yang sama juga diaminkan bupati, Sutinah Suhardi secara khusus mendoakan agar kerelaan hati, Hj. Hamida Hamal dapat menjadi amal jariah yang akan selalu mengalir seiring pemanfaatan puskesmas Tampapadang, untuk membantu masyarakat di wilayah tersebut. (rls)

Check Also

Seminar Nasional APHTN-HAN 2024, Prof Zudan Sampaikan Ini

Makassar, 8enam.com.-Pj Gubernur Sulbar Prof Zudan Arif Fakrulloh menjadi narasumber pada seminar nasional yang dilaksanakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *