Sabtu , April 20 2024
Home / Daerah / Pastikan Situasi Aman Dan Kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Salletto Aktif Gelar Patroli Hunting

Pastikan Situasi Aman Dan Kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Salletto Aktif Gelar Patroli Hunting

Mamuju, 8enam.com -Untuk memastikan situasi aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Salletto, Kecamatan Simboro Kabyoaten Mamuju terus gencarkan patroli hunting diwilayah binaanya.

Melalui pesan WhatsApp, Rabu (30/1/2019), Bhabinkamtibmas Desa Salletto, AIPTU Hamid mengatakan, Patroli hunting ini untuk memastikan situasi dan kondisi tetap kondusif jelang Pemilu.

Olehnya itu, selain tetap menjaga keamanan, pihaknya juga mengimbau agar tidak ada pemasangan baligho di badan jalan.

“Kita harus tertibkan dan rapikan pemasangan baligho yang ada dibadan jalan terutama di jalan menikung dan persimpangan jalan ujung lorong yang dapat mengganggu pandangan bagi pengguna jalan,” kata AIPTU Hamid.

“Patroli ini kita lakukan bertujuan untuk menciptakan keamanan dan ketertiban serta keselamatan masyarakat agar tidak menimbulkan kecelekaan lalulintas,” sambungnya.

Demi terciptanya keamanan dan ketertiban serta keselamatan berlalu lintas, patroli hunting yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Salletto disambut baik oleh masyarakat.

Selain itu AIPTU Hamid juga melakukan penertiban pembuatan pagar rumah kepada warga desa salletto guna mewujudkan Mamuju Mapaccing bersih dan sehat. (edo)

Check Also

Menuju Pilkada Mateng 2024, Ada Kades Ambil Formulir Balon Wakil Bupati Mateng

Mateng, 8enam.com.-Sejak resmi dibuka pada Selasa, 17 April 2024 lalu, sudah ada dua Bakal Calon …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *