Jumat , Maret 21 2025
Home / Daerah / Kunker Mentan Ke Mateng Membawa Angin Segar Bagi Petani Jagung

Kunker Mentan Ke Mateng Membawa Angin Segar Bagi Petani Jagung

Mateng, 8enam.com.-Kunjungan Kerja (Kunker) Menteri Pertanian (Mentan) RI, Andi Amran Sulaiman ke Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) membawa angin segar bagi petani jagung khususnya petani jagung yang ada di Kabupaten Mateng.

Kepada Petani jagung, Amran menanyakan harga jagung yang terbaru di Kabupaten Mateng, dan harga jagung hanya mencapai Rp 2.800 per kilo dalam kondisi kering. Mendengar hal tersebut,  Mentan langsung mengatakan bahwa ini sudah salah, karena harga jagung dalam konsi kering itu harus Rp 3.150 perkilo.

“Bulog, ini sudah salah, harus sudah Rp 3.150 perkilo. Kalau kadar airnya 14 itu wajib di beli dengan harga Rp 3.150 per kilo. Kalau tidak, kepala bulog akan saya copot,” tegas Amran, Kamis (27/4/2017).
Dia juga memberikan warning kepada Kepala Dinas Pertanian bahwa tidak adalagi harga jagung Rp 2.800 per kilo. Kalau harga jagung turun lagi, Amran minta segera melaporkan ke Kementerian Pertanian.

Selain itu, Amran juga sampaikan, Jika sudah tergarap dengan maksimal, ada pengusaha dari Jakarta yang akan membangun feedmill (Pabrik pakan ternak red) di Kabupaten Mateng. Dan meminta kepada Pemerintah Daerah untuk mengawalnya.

Untuk di ketahui, Kunker Mentan ke Kabupaten Mateng di sambut langsung oleh Bupati Mateng, H. Aras Tammauni, Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Mateng, Askary, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mateng, H. Arsal Aras, Plt Kais Pertanian, Ruslan Lazim, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkupa Pemerintah Kabupaten Mateng, Camat, Kepala Desa, Kelompok tani dan masyarakat.(Ra)

Check Also

Tingkatkan Kualitas SDM, Bupati Mateng Teken MoU Dengan Unhas

Mateng, 8enam.com.-Dalam upaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Bupati …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *