Rabu , Maret 19 2025
Home / Daerah / Dinsos Datang Mendata Tapi Belum Memberikan Bantuan, Sementara Mahasiswa Datang Langsung Serahkan Bantuan Untuk Opa’

Dinsos Datang Mendata Tapi Belum Memberikan Bantuan, Sementara Mahasiswa Datang Langsung Serahkan Bantuan Untuk Opa’

Mamuju Utara, 8enam.com.-Sejak ramai di beritakan disejumlah media nasional dan media lokal, Opa’ bocah lumpuh yang hidup di gubuk reot, mengundang banyak simpatik. Dan Minggu (21/5/2017) kemarin, Gabungan Aliansi Peduli Kemanusian, Mahasiswa Makassar Sulsel dan Palu Sulteng, datang dan memberikan bantuan.

Aliansi Peduli Kemanusian Makassar, Himpunan Pelajar Mahasiswa Mamuju Utara (Hipma Matra ) Makassar, Himpunan Mahasiswa (Hima Mateng) dan Ikatan Mahasiswa Mandar Majene Indonesia (IM3I), sementara yang dari Palu mengatasnamakan Aliansi Peduli Opa’ Sulbar, Lembaga Pelajar Mahasiswa Mamuju Utara (LPM Matra), Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa  Mamuju Tengah (HPPM Mateng), Himpunan Pelajar Mahasiswa (HPM) Mamuju.

Koordinator Aliansi Peduli Kemanusian Makassar, Muh. Rizal yang datang langsung melihat kondisi opa’ menyesalkan, sikap Pemda Matra dalam hal ini Dinas Sosial (Dinsos) sebagai Instansi terkait, karena tak kunjung memberikan bantuan kepada Opa’ padahal telah sering kali didata.

“Berdasarkan informasi dari kepala Dusun Kabuyu Tua, Desa Martasari, Tamrin Barunang, sangat disayangkan, karena beberapa hari yang lalu ada dari Dinas Sosial Matra yang mendatangi Opa’, tapi hanya datang mendata saja dan belum menyerahkan santunan,” Tutur Muh. Rizal.

Dia katakan, bantuan yang diberikan, dari hasil penggalangan dana dan Bazar sebanyak Rp.10.600.000, berupa, Supermi 5 dos, Genset 1 unit, Pakaian dan Sarung, Beras 25 Kg dua karung, minyak goreng 5 liter, Gula 3 Kg, Susu 4 kaleng, Biskuit satu Kaleng, jaring ikan satu set serta beberapa buah permainan dan makanan ringan untuk Opa’.

“Selain yang kami belanjakan untuk kebutuhan sandang dan Pangan untuk Opa’ dan orang tuanya, ada Juga uang tunai yang kami berikan dari sisah yang kami belanjakan” ungkap Muh. Rizal.

Sementara Koordinator Aliansi Mahasiswa Sulbar, Tasrun mengatakan, dana terkumpul selama mereka melakukan aksi penggalangan sebanyak Rp.4.700.000, dan telah dibelanjakan untuk membeli seperangkat alat tidur serta Kelambu dan sisanya diberikan langsung kepada orang tua Opa’, Baco Pakir. (joni)

Check Also

Bersama Bupati, Gubernur Sulbar Komitmen Untuk Membangun Polman

Polman, 8enam.com.-Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK) menegaskan komitmennya untuk berkolaborasi dengan Bupati Polewali Mandar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *