Selasa , Oktober 14 2025
Home / Daerah / Team Phyton Polres Metro Mamuju Berhasil Amankan 6 Tersangka Dalam Operasi Sergap Manakarra

Team Phyton Polres Metro Mamuju Berhasil Amankan 6 Tersangka Dalam Operasi Sergap Manakarra

Mamuju, 8enam.com.-Team Phyton Polres Metro Mamuju berhasil mengamankan 6 orang pelaku saat operasi yang di berinama Operasi Sergap Manakarra 2018 selama kurang lebih 10 hari.

Hal tersebut disampaikan langsung Kapolres Metro Mamuju, AKBP Mohammad Rivai Arvan saat merilis hasil operasi Sergap Manakarra yang dilaksanakan oleh team Phyton Polres Metro Mamuju, Jum’at (2/3/2018).

Ke enam pelaku tersebut masing-masing, 3 kasus pencurian curat, curas, curanmor dan 3 kasus narkoba. Polisi juga mengamankan pelaku premanisme dengan modus pungli.

Kapolres Mamuju AKBP Mohammad Rivai Arvan yang memimpin pres rilis di Mapolres Mamuju jalan Ks. Tubun, Kelurahan Rimuku, Kecamatan Mamuju menuturkan, team Phyton yang berjumlah 21 orang gabungan dari tiga satuan antara lain, personil Reskrim, Sabhara dan Resnarkoba berhasil mengungkap sejumlah kasus dan rencananya akan berlangsung hingga 7 Maret 2018.

“Sampai saat ini kita amankan 6 orang tersangka, masing-masing 3 Kasus narkoba dan 3 pelaku pencurian. Dan ada juga kita amankan premanisme dalam bentuk pungutan liar dengan modus tukang parkir. Tapi tidak kita tahan, kita bina agar mereka tidak mengulang perbuatannya,” ujar Kapolres.

Kapolres Mamuju juga mengatakan, satu pelaku kena timah panas karena berusaha melarikan diri saat akan disergap. Yang bersangkutan residivis yang lari dari tahanan Polsek Karossa, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) tahun 2017 lalu dengan kasus Curanmor.

Untuk kasus premanisme dengan modus tukang parkir kata Kapolres, pihaknya menyita barang bukti uang pecahan Rp 1.000 hingga Rp 10.000, dengan total Rp 130 ribu.

“Pelakunya sempat kita amankan, tapi kita lepas kembali karena sudah dilakukan pembinaan untuk taat dalam aturan parkir, karena sebenarnya dia memiliki rekomendasi dari PD Parkir, tapi yang bersangkutan melakukan pungli dalam tugasnya. Sehingga dibina untuk taat,” ujarnya. (edo)

Check Also

Bau Tak Sedap di Tobadak Disorot, DLH Sulbar Turun Tangan, Dorong Pengelolaan Sampah Terpadu di Mamuju Tengah

Mateng, 8enam.com.-Tumpukan sampah di bahu jalan poros Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah, yang menimbulkan bau tidak …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *