Senin , Juli 7 2025
Home / Daerah / Meriahkan MTQ Ke VII Tingkat Provinsi Sulbar, Begini Arahan Bupati Mateng

Meriahkan MTQ Ke VII Tingkat Provinsi Sulbar, Begini Arahan Bupati Mateng

Mateng, 8enam.com.-Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) di percaya untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan MTQ ke VII tingkat Provinsi Sulbar yang akan berlangsung mulai tanggal 5 sampai 9 Mei 2018

Dengan diterapkannya Kabupaten Mateng menjadi tuan rumah MTQ ke VII tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mateng bertekad agar pelaksanaan MTQ tahun 2018 ini lebih meriah dari tahun sebelumnya.

Hal tersebut di buktikan dengan persiapan lokasi dimana akan di pusatkan MTQ, tempat pemondokkan para kafilah dari 5 kabupaten se Sulbar sampai dengan menghimbau masyarakat untuk menghadiri pembukaan MTQ.

Melalui Asisten Bidang pemerintahan, Ishaq Yunus, Bupati Mateng, H. Aras Tammauni menyampaikan, pemerintah dan masyarakat sangat antusias menyambut pelaksanaan MTQ yang di pusatkan di Kabupaten Mateng. Karena Kabupaten Mateng di tetapkan menjadi tuan rumah.

“Oleh karena itu, dalam rangka untuk memeriahkan MTQ ini, Pemda Kabupaten Mateng telah beberapa kali melakukan pertemuan dengan kepala desa, camat dan stakeholder lainya. Ini bertujuan bahwa Kabupaten Mateng itu siap melaksanakan MTQ,” ujar Ishaq Yunus.

Sebagai bentuk antuasias lanjutnya, Pemda sudah mengundang Kepala Desa dan camat untuk memasang umbul-umbul dijalur-jalur yang akan di tempati kegiatan. Seperti di Topoyo, Tabolang, Tobadak dan Budong-budong.

Pada saat opening atau pembukaan MTQ kata Ishaq, diharapkan kepada Kepala Desa terdekat untuk menghadirkan warganya, untuk menunjukan bahwa masyarakat Mateng sangat antusias menyambut pelaksanaan MTQ. Selain itu masyarakat di harapkan untuk menjaga kebersihan dan keamanan. Sehingga pelaksanaan MTQ bisa berjalan aman dan tertib.

“Kalau gajah mati yang tinggal adalah gadingnya. Kalau manusia meninggal yang dikenang adalah nama baiknya. Sehingga nantinya para khafilah meninggalkan Kabupaten Mateng itu ada kesan positif bahwa masyarakat Mateng ramah, baik dan sopan,” urainya.

Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat (PMD) Kabupaten Mateng, Dzulkifli menuturkan bahwa diharapkan kepada Kepala Desa, camat untuk menyampaiakan kepada seluruh masyarakat untuk ikut berpartisifasi dalam rangka memeriahkan pelaksanaan MTQ yang di pusatkan di Kabupaten Mamuju Tengah.

“Kita sebagai tuan rumah, kita ingin memperlihatkan kepada masyarakat sulbar bahwa betapa meriahnya pelaksanaan MTQ di Kabupaten Mateng ini,” jelas Dzulkifli. (Ysn Hms/Ra)

Check Also

Investasi Jangka Panjang : Pemprov Sulbar Ajukan Penyertaan Modal di Bank Daerah

Mamuju, 8enam.com.-Mewakili Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK), Asisten Pemkesra Muh Jaun menghadiri rapat paripurna dalam …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *