Mateng, 8enam.com.-Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat (Dinkes Sulbar) melaksanakan penguatan kapasitas di Puskesmas Lara pada Rabu, 17 September 2025. Langkah ini merupakan bagian dari upaya percepatan penanganan stunting di Desa Tasokko, Kecamatan Karossa, Kabupaten Mamuju Tengah, yang menjadi salah satu lokasi fokus program Pasti Padu.
Kegiatan ini sejalan dengan program Quick Wins Sulbar Sehat, yang merupakan implementasi dari visi Sulawesi Barat Maju dan Sejahtera di bawah kepemimpinan Gubernur Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga. Fokus utamanya adalah memperkuat peran puskesmas sebagai garda terdepan dalam pelayanan kesehatan.
Pastikan Pelayanan Terukur dan Efektif
Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulbar, dr. Nursyamsi Rahim, menyampaikan bahwa penguatan puskesmas adalah langkah strategis agar program penanganan stunting berjalan lebih terukur, efektif, dan berkelanjutan. “Melalui pendampingan intensif di Tasokko, kita ingin memastikan seluruh balita terpantau tumbuh kembangnya, ibu hamil mendapat layanan gizi yang baik, serta masyarakat mendapat akses kesehatan yang merata,” tegasnya.
Penguatan ini juga mencakup peningkatan kapasitas tenaga kesehatan, optimalisasi layanan posyandu, dan integrasi dengan pemerintah desa serta kader masyarakat.
Dengan langkah ini, Pemprov Sulbar berharap Desa Tasokko dapat menjadi percontohan yang sistematis dalam penanganan stunting, sekaligus mempercepat pencapaian target pembangunan kesehatan yang berfokus pada Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berkarakter. (Rls)
8enam.com Media Online Sulawesi Barat
