Rabu , November 19 2025
Home / Daerah / Kabar Gembira, 254 Orang PPPK di Mateng Akan Terima SK

Kabar Gembira, 254 Orang PPPK di Mateng Akan Terima SK

 

Foto ilustrasi/net

Mateng, 8enam.com.-Sebanyak 254 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjin Kerja (PPPK) di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) dalam waktu dekat akan terima SK.

Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi yang lulus PPPK baik tahap 1 dan tahap 2.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihn (BKPP) Kabupaten Mateng, Ishaq Yunus saat dikonfirmasi via WhatsApp, Jum’at (22/4/2022), mengatakan, Nomor Induk Legawai (NIP) CPPPK sudah terbit dari pemerintah pusat, kini sudah masuk dalam tahapan penerbitan petikan SK pengangkatan.

“Insya Allah segera akan kita serahkan, sekarang masih dalam proses pemeriksaan di bagian hukum, sebelum daftar calon PPPK tandatangani oleh bupati baru kita terbitkan petikan SK pengangkatannya,” kata Ishaq Yunus.

Dikatakannya, untuk tahap I sebanyak 164 orang yang dinyatakan lulus seleksi tahapan penerimaan PPPK dan tahap II sebanyak 90 orang.

“Untuk tahap I 164 orang dan tahap II 90 orang,” tutur Ishaq.

Kalau semua petikan SK itu sudah siap kata Ishaq, langsung diserahkan ke seluruh calon PPPK yang telah lulus dalam seleksi penerimaan tahun 2021 lalu.

“Kalau SK sudah kita serahkan semua calon PPPK itu bisa langsung bertugas di sekolah masing-masing,” tutupnya. (amr)

Check Also

“Made for Modern Warrior” : Polytron Resmi Luncurkan FOX 350, Tetapkan Standar Baru Motor Listrik dengan Desain Ergonomis, Pengalaman Premium, dan Fitur Lebih Lengkap untuk Mobilitas Urban

Jakarta, 8enam.com.-Polytron, sebagai merek motor listrik terdepan di Indonesia, secara resmi meluncurkan FOX 350, sebuah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *