Minggu , Juli 20 2025
Home / Daerah / Kasus Covid-19 Meningkat, Binda Sulbar Kembali Tambah Alokasi Vaksin

Kasus Covid-19 Meningkat, Binda Sulbar Kembali Tambah Alokasi Vaksin

Mamuju, 8enam.com.-Memasuki bulan ketiga di tahun 2022, Badan Intelejen Negara Daerah (Binda) Sulbar kembali mengalokasikan vaksin sebanyak 65.000 dosis.

Kabinda Sulbar, Sudadi mengatakan bahwa penambahan alokasi vaksin untuk membantu mempercepat capaian vaksinasi di wilayah Sulbar. Karena memasuki tahun 2022, capaian vaksinasi di Sulbar cenderung melambat.

“Capaian vaksinasi khususnya untuk dosis pertama di Sulbar sudah lebih dari 70 persen, namun kami tetap gencarkan vaksinasi karena tren capaiannya akhir-akhir ini melambat,” ucap Sudadi kepada wartawan (2/3/2022).

Ia menjelaskan, perlunya menggiatkan kembali program vaksinasi karena grafik kasus Covid-19 di Sulbar mengalami peningkatan.

“Kami perlu antisipasi potensi-potensi kenaikan kasus Covid-19 sedini mungkin salah satunya melalui vaksinasi massal, supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” tambahnya.

Berdasarkan surat Mendagri nomor 14 tahun 2022 terkait penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), daerah Sulbar masuk dalam PPKM level 3 akibat adanya kenaikan kasus terkonfirmasi Covid-19 secara signifikan, yakni lebih 1.000 kasus.

“Program vaksinasi massal ini diharapkan bisa meredam lonjakan kasus di Sulbar. Intinya ini semua kami lakukan demi kebaikan bersama seluruh masyarakat Sulbar,” tutup Sudadi. (**)

Check Also

Api Unggun dan Renungan Malam: Gubernur Suhardi Duka Ajak Pejabat Sulbar Berbenah

Mamuju, 8enam.com.-Suasana khidmat menyelimuti malam kedua kegiatan retreat Pemprov Sulbar yang digelar di Korem 142/Tatag, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *